id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

Pakar Dari FKUI Berkiprah di Ranah Internasional

Universitas Indonesia > Berita > Pakar Dari FKUI Berkiprah di Ranah Internasional

Dua dokter spesialis Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Indonesia , yaitu Prof Dr. Bambang Budi Siswanto SpJP(K) dan Dr. dr. Erlina Burhan, MSc, Sp.P (K) berkiprah di ajang internasional di bulan Juni ini.

Dr. dr. Bambang Budi Siswanto SpJP(K) selama ini dikenal sebagai pakar hipertensi paru dan dokter spesialis jantung & pembuluh darah. Beliau diundang untuk menjadi pembicara di World Heart Failure Congress di Azerbaijan, 21-24 Juni 2018.

Dalam presentasinya pada acara tersebut, beliau membawakan materi tentang fenomena gagal jantung di Indonesia.  Menurutnya, di Indonesia, gagal jantung menjadi penyebab utama tingginya angka kematian di rumah sakit.

Beliau juga bicara tentang pemberian eplerenon yang efektif menghasilkan penurunan pada angka mortalitas dan rehabilitasi gagal jantung di rumah sakit. Eplerenone adalah obat yang menghambat aksi hormon aldesterone dalam tubuh, sehingga aliran tekanan darah menjadi lancar.

Tidak hanya Dr. Bambang B. Siswanto, salah satu dokter spesialis FKUI, Dr. dr. Erlina Burhan, MSc, Sp.P (K) juga diundang menjadi pembicara dalam Hearing Tuberculosis Expert Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), 3-4 Juni 2018 di New York.

Dr. dr. Erlina Burhan, MSc, Sp.P (K) adalah salah satu pakar paru di Indonesia. Kini ia bertugas di RSUP Persahabatan yang merupakan rumah sakit pusat rujukan nasional dalam masalah kesehatan respirasi. Lulusan S2 Heidelberg University, Jerman ini diundang oleh PBB dalam kapasitasnya sebagai seorang dokter spesialis dan pakar tuberkulosis yang telah meneliti wabah tuberkulosis di Afrika.

Karena ia mengambil jurusan kesehatan masyarakat, maka ia pun menerima tawaran penelitian tuberkulosis yang masih menjadi penyakit terbanyak di Afrika. Dalam kegiatan tersebut, beliau berdiskusi dan mencari solusi bersama pakar-pakar lainnya untuk mengatasi permasalahan tuberkulosis di dunia.

Related Posts

Leave a Reply