id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222
penelitian

Tag

Doktor UI Teliti Prediktor Penyebaran Kanker Payudara ke Tulang

Kanker payudara merupakan penyebab kematian terbanyak kedua pada perempuan. Di Indonesia, tingkat kejadian kanker payudara menempati urutan pertama dalam beberapa tahun terakhir. Beberapa data penelitian menunjukkan bahwa lokasi penyebaran kanker payudara banyak terjadi di tulang. Hasil autopsi pada beberapa penelitian menunjukkan sekitar 70 persen kasus kematian akibat kanker payudara melibatkan penyebaran jauh ke tulang. Di...
Read More

HSPG Penanda Dini untuk Cegah Kematian Penderita DBD

Demam berdarah dengue (DBD) dapat menyerang siapa saja tanpa pandang bulu. Mulai dari anak-anak, remaja, hingga dewasa dapat terserang DBD. Sebarannya melalui nyamuk yang bisa membawa virus dengue serotipe 1, 2, 3, dan 4 bahkan bisa merupakan infeksi campuran dari dua serotipe yang berbeda. Demam berdarah menjadi penyakit yang sangat berbahaya karena jika tidak ditangani...
Read More

Tiga Faktor Pembentuk Kualitas Tempat Hunian Berkelanjutan

Pembangunan berkelanjutan adalah pembangunan untuk memenuhi kebutuhan saat ini, tanpa mengorbankan kepentingan generasi berikutnya. Salah satu faktor penting dalam pembangunan berkelanjutan adalah masalah kesejahteraan. Indikator dari kesejahteraan, salah satunya, adalah kualitas tempat tinggal. Memiliki tempat tinggal adalah awal yang baik untuk pemenuhan kebutuhan kesejahteraan, tetapi hal tersebut belum menjamin keberlanjutannya. Untuk memenuhi kualitas yang sesuai...
Read More

Mudahnya Mengakses Info Commuter Line Melalui Aplikasi “KCJ Train”

Selasa (21/4/2015) Pusat Studi Jepang (PSJ) mengadakan Seminar Studi Jepang bertajuk “One Purpose, One Media: Optimalisasi Penggunaan Social Networking Service dalam Peningkatan Layanan Jaringan Informasi Transportasi KRL (Kereta Listrik)”. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk mempresentasikan hasil kajian riset tim peneliti UI sekaligus memperkenalkan aplikasi mobile “KCJ Train”. Aplikasi KCJ Train yang berbasis android ini...
Read More

Doktor UI Temukan Kandidat Vaksin Halal untuk Virus Dengue

Infeksi penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) adalah masalah yang masih menjangkit banyak warga di Indonesia dan negara tropis lain. Penyakit ini dapat menyebabkan kematian setelah pasien menderita demam dan kehilangan banyak sel hemoglobin dalam darah. Sayangnya, belum ada vaksin berlisensi untuk virus dengue (disebut juga dengue virus atau DENV). Sebelumnya, telah ada penelitian tentang vaksin...
Read More

Tingkatkan Kepatuhan Pasien TB dengan Sistem Interaksi King

Kurangnya kepatuhan pasien mengakibatkan terganggunya proses pengobatan. Hal ini salah satunya terjadi pada pasien tuberkolosis (TB). Pendekatan baru yang menekankan sistem interaksi perawat dengan pasien dibutuhkan agar pasien patuh dalam proses pengobatan. Tintin Sukartini, Rabu (1/4/2015), mempresentasikan disertasinya yang berjudul “Pengembangan Model Peningkatan Kepatuhan Berbasis Teori Sistem Interaksi King dan Pengaruhnya terhadap Kepatuhan Pasien Tuberkolosis...
Read More

Peneliti UI Kembangkan Jamu untuk Hewan

Selama ini jamu dikenal sebagai obat herbal yang dikonsumsi baik untuk menjaga stamina tubuh maupun menyembuhkan berbagai penyakit dalam tubuh manusia. Tapi, tak banyak yang tahu bahwa jamu juga mempunyai khasiat untuk hewan. Prof. drh. Wiku Adisasmita, M.Sc., Ph.D., lewat penelitiannya yang menghasilkan produk “Superjamu Hewan”, membuktikan hal tersebut. Sebagai ramuan asli Indonesia, jamu telah...
Read More

Memprediksi Waktu Panen Padi dengan Teknologi Penginderaan Jauh

Lebih dari delapan juta hektar sawah terbentang di bumi Indonesia. Namun, potensi tersebut belum dapat menggenjot hasil panen padi yang dihasilkan. Pemerintah menghadapi sejumlah masalah untuk meningkatkan produktivitas hasil panen padi. Pemerintah saat ini masih mengandalkan pengumpulan informasi terkait fase tumbuh padi dan ketersediaan beras nasional secara konvensional. Pengamatan berkala di lapangan dilakukan untuk memprediksi...
Read More

Tiga Strategi Adaptasi Masyarakat Pesisir Hadapi Perubahan Lingkungan

Degradasi dan perubahan lingkungan tempat tinggal dan tempat sumber mata pencaharian berdampak pada pendapatan masyarakat pesisir, terutama pada petambak garam. Sentra garam rakyat yang terpengaruh perubahan lingkungan antara lain Desa Losarang, Kabupaten Indramayu dan Desa Pinggir Papas, Kabupaten Sumenep yang berada di kawasan pesisir. Proses pembuatan garam di kedua desa tersebut masih bersifat tradisional sehingga...
Read More

Fenomena Perilaku Kontraproduktif Saat Bekerja

Fenomena perilaku kontraproduktif kerap terjadi saat bekerja. Perilaku kontraproduktif yang dimaksud antara lain bergosip, memperpanjang waktu istirahat, hingga berselancar di dunia maya untuk mencari informasi yang tidak ada kaitannya dengan pekerjaan. Perlu dilakukan upaya yang efektif untuk mengatasi sekaligus meningkatkan produktivitas dalam pekerjaan. Fenomena tersebut kemudian dikaji oleh P. Tommy Y.S. Suyasa dari Fakultas Psikologi...
Read More
1 2