id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

UI-Pemprov DKI Teruskan Kerja Sama di Bidang Tridharma Perguruan Tinggi

Universitas Indonesia > Berita > UI-Pemprov DKI Teruskan Kerja Sama di Bidang Tridharma Perguruan Tinggi

Universitas Indonesia (UI) dan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta meneruskan kerja sama dalam bidang Tridharma Perguruan Tinggi, yaitu Pendidikan, Penelitian, dan Pengabdian Kepada Masyarakat. Kerja sama ini ditandai degan penandatanganan Kesepakatan Bersama oleh Rektor UI, Muhammad Anis dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Balairung , Balaikota DKI Jakarta, Kamis (28/2).

Kerja sama ini akan berkonsentrasi kepada kesehatan masyarakat, seperti penelitian dan kajian faktor yang mempengaruhi kesehatan dan pelayanan kesehatan masyarakat di Jakarta, pengembangan kebijakan dan sistem pelayanan kesehatan RSUD maupun Puskesmas berdasarkan Standar Pelayanan Minimal (SPM).

Lewat perjanjian ini, UI berharap kesepakatan bersama ini dapat mengoptimalkan pemberdayaan sumber daya yang ada di masing-masing pihak institusi kesehatan agar bisa memberikan standar pelayanan minimum yang sama di bidang kesehatan.

“Sehingga siapapun warga DKI yang memerlukan pelayanan kesehatan itu bisa dilayani dimanapun baik di posyandu, puskesmas, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), maupun RS Kemenkes itu standarnya sama,” ungkap Anis.

Sedangkan Gubernur Anis berharap kesepakatan bersama ini nantinya bersifat aktif dan menjadi hubungan mutualisme antara Pemprov DKI Jakarta dan UI. “Kami ingin kesepakatan ini menjadi kesepakatan aktif, terlebih Jakarta ini adalah ibukota indonesia dan ibukota masalah sehingga kita membutuhkan ide baru dan solusi menarik,” ujar Gubernur Anies dalam sambutannya.

“Sehingga siapapun warga DKI yang memerlukan pelayanan kesehatan itu bisa dilayani dimanapun baik di posyandu, puskesmas, Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), maupun RS Kemenkes itu standarnya sama,” ungkap Anis.

Lebih lanjut Gubernur Anies berharap penelitian yang dilakukan universitas nantinya bisa membantu Pemprov DKI Jakarta dalam menangani masalah di Jakarta. Dengan demikian hasil penelitian tersebut dapat diimplementasikan di masyarakat.  Selain itu Gubernur Anies juga berharap dari kesepakatan bersama ini dapat mengatasi permasalahan mendasar di ibukota.

Sumber: https://ppid.jakarta.go.id/view-pers/611-SP-HMS-02-2019

Related Posts

Leave a Reply