iden sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222
Berita

Category

Situs weeb Universitas Indonesia menawarkan beberapa kategori berita dalam lini masa kami untuk para pembaca yang ingin mengetahui info-info terbaru berdasar genre yang ada.

FIK UI Beri Pelatihan Konseling bagi Perawat Pasien dengan HIV/AIDS untuk Tingkatkan Kepatuhan Minum Obat

Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia (FIK UI) menyelenggarakan rangkaian kegiatan pengabdian kepada masyarakat (pengmas) berupa konseling CEMARA (Counseling Minum Obat Antiretroviral Terapi) yang ditujukan kepada perawat yang merawat pasien HIV/AIDS. Kegiatan ini merupakan bagian dari pengmas sivitas akademika UI dengan skema Praktik PPM di lapangan, yang melibatkan para dosen dan mahasiswa spesialis Imunologi FIK UI. Kegiatan pengmas konseling...
Read More

Tim Dosen Vokasi UI Beri Pelatihan Branding Guna Optimalkan Destinasi Wisata di Serang, Banten

Pendapatan sektor industri pariwisata yang menurun dalam satu atau dua tahun terakhir di Kabupaten Serang, akibat bencana alam, seperti tsunami, gempa, tanah longsor, banjir, ditambah pandemi COVID-19 yang terjadi tahun ini, menggerakkan Tim Pengabdian Masyarakat (pengmas) Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI) yang diketuai oleh Priyanto (dosen Program Studi Pariwisata) untuk melakukan pengabdian masyarakat (pengmas) ke...
Read More

FIK UI Luncurkan Program Pantai Bersih Sehat Asri melalui Gerakan Remaja Sadar Sampah

Sivitas akademika Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia (FIK UI) kembali melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat (pengmas) melalui program bertajuk Kawasan Pantai Berseri (Bersih, Sehat, dan Asri) berkat remaja sadar sampah. Kegiatan pengmas yang diinisiasi oleh Ns. Poppy Fitriyani, M.Kep., Sp.Kep.Kom (Dosen FIK UI) ini dilaksanakan di Desa Sukarame Pandeglang, tepatnya di pantai pasir putih, pada tanggal 27 dan...
Read More

Tim Prodev FTUI Kembangkan Aplikasi Flood di Ponsel untuk Mitigasi Bencana Banjir di DKI Jakarta

Tim Akademisi Laboratorium Pengembangan Produk dan Inovasi (Prodev) Departemen Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Indonesia (DTI FTUI) yang diketuai oleh Dr. -Ing. Amalia Suzianti, S.T., M.Sc. mengembangkan aplikasi banjir bernama “Flood”. Aplikasi ini dirancang untuk membantu masyarakat dalam mempersiapkan diri ketika bencana banjir menghadang. Selain itu, aplikasi ini juga dapat menjadi salah satu sarana mitigasi bencana yang mudah...
Read More

Dies Natalis FMIPA ke-60: Meningkatkan Kolaborasi, Mengembangkan Inovasi

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia (FMIPA UI) menggelar puncak acara peringatan dies natalis ke-60 pada Senin (21/12/2020) secara virtual. Kegiatan tersebut dihadiri oleh beberapa tokoh penting, diantaranya adalah Dr. Puan Maharani Nakshatra Kusyala Devi, S.I.Kom. (Ketua Dewan Perwakilan Rakyat), dan Luhut Binsar Panjaitan (Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia) Prof. Ari Kuncoro,...
Read More

UI GreenMetric Umumkan Peringkat Fakultas Penerapan Indikator Kampus Berkelanjutan

Setelah mengumumkan pemeringkatan di tingkat dunia dan Asia, UI GreenMetric kembali merilis peringkat fakultas/sekolah/program pendidikan yang berhasil menerapkan indikator kampus berkelanjutan di tingkat Universitas Indonesia (UI). Fakultas Teknik (FTUI), Fakultas Psikologi (F.Psi UI), Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya (FIB UI) menduduki peringkat pertama, kedua, ketiga se-UI. Pengumuman dilakukan secara daring, pada Senin (21/12), yang diumumkan langsung oleh Ketua...
Read More

Dosen dan Mahasiswa Vokasi UI Ajarkan Revolusi Mental Keuangan pada Anak SD Masjid Terminal Depok

Tim Pengabdian Masyarakat (pengmas) Program Pendidikan Vokasi Universitas Indonesia (UI) menggelar kegiatan edukasi bertema “Literasi Keuangan Ramah Anak dalam Mewujudkan Revolusi Mental Keuangan pada Masa Pandemi COVID-19”. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Senin, (23/11/2020) di Sekolah Master Indonesia, Depok dengan target sasaran siswa kelas 4 SD di sekolah tersebut yang berjumlah 23 orang. Dalam kegiatan ini, Tim Pengmas...
Read More

Dosen FMIPA UI Adakan Covidcademy, Edukasi Tangkal Covid-19 Lewat Lagu di Sukarame, Banten

Tim Pengabdian Masyarakat (pengmas) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia (FMIPA UI) yang terdiri dari Dr. Retno Lestari, M.Si (Ketua Pengmas, Dosen FMIPA UI) beserta lima orang mahasiswa UI menggelar Covidcademy, pada Minggu (29/08), berlokasi di Desa Sukarame, Pandeglang, Banten. Sebanyak 30 peserta yang merupakan masyarakat pesisir dari usia anak-anak hingga dewasa mengikuti Covidcademy yang merupakan...
Read More

Mahasiswa FTUI Raih Best Presenter di The 2020 4th International Conference on Education and E-Learning

Tiga mahasiswa program studi Teknik Industri angkatan 2016, Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI), yaitu Meilia Agatha Priska, Dilla Aulia, dan Lidya Marcelina di bawah bimbingan Ir. Erlinda Muslim, MEE (Dosen Departemen Teknik Industri FTUI), menawarkan sebuah kerangka evaluasi sistem pendidikan jarak jauh (PJJ) atau biasa dikenal sebagai pembelajaran elektronik (e-learning) guna meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Kerangka evaluasi sistem e-learning yang dikembangkan...
Read More

Mahasiswa FTUI Rancang RDECS, Alat Penyedia Listrik dan Air Bersih di Daerah Bencana

Tiga mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI), yaitu Ziyan Muhammad (Tenik Biomedik angkatan 2018), Iman Herlambang Suherman (T. Elektro 2018), dan Adiro Pradaya Gahana (T. Elektro 2018) di bawah bimbingan Taufiq Alif Kurniawan, M.Sc.Eng. (dosen Departemen Teknik Elektro FTUI), merancang Recovery Device for Emergency and Catastrophic Situation (RDECS) sebagai inovasi teknologi tanggap darurat bencana. RDECS ini...
Read More
1 311 312 313 314 315 614