id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

Riset Puskapol UI: Persentase Caleg Terpilih Perempuan Bertambah

Universitas Indonesia > Berita > Riset Puskapol UI: Persentase Caleg Terpilih Perempuan Bertambah

Pusat Kajian Riset danĀ  Politik (Puskapol) Universitas Indonesia menunjukkan perkiraan persentase caleg perempuan yang terpilih pada Pemilu 2019 naik menjadi 20,5 persen atau paling tinggi sejak Pemilu 2004.

Direktur Eksekutif Puskapol UI Aditya Perdana menyebutkan, secara umum kenaikan keterpilihan caleg perempuan tersebut terjadi di beberapa partai secara perlahan dari tahun 2004, yaitu PDI Perjuangan, Nasdem, dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

“Beberapa partai mengalami naik-turun (fluktuatif), yaitu Gerindra, Golkar, PKS, dan PKB. Sementara hanya ada satu partai yang terus mengalami penurunan yaitu Partai Demokrat,” ujar Aditya dalam keterangan tertulis yang dirilis oleh Puskapol.

Menurut kajian Puskapol UI, pencapaian terbaik pada Pemilu 2019 dicatat oleh Nasdem dengan perolehan kursi sebesar 32,2 persen. Nasdem adalah parpol pertama yang berhasil menembus angka 30 persen sejak pertama kali kebijakan kuota caleg perempuan diterapkan.

Selain itu, PKS juga mencapai perolehan yang cukup baik dengan peningkatan dari 2,5 persen (2014) menjadi 16 persen (2019). “Naik delapan kali lipat,” jelasnya. Ia menyebutkan, dari data yang dikumpulkan, pemilih masih memilih berdasarkan nomor urut atas seperti nomor 1,2, atau tiga. Sebanyak 48 dari 68 persen caleg terpilih perempuan dan laki-laki berada di posisi nomor 1. “Hal ini memang tidak berbeda dengan hasil Pemilu 2014 yang lalu dan kembali menegaskan bahwa posisi caleg di nomor atas tetap menjadi penting bagi pemilih,” kata dia.

Sumber:

https://nasional.kompas.com/read/2019/05/27/13174291/riset-puskapol-ui-persentase-caleg-terpilih-perempuan-bertambah-jadi-2005.

Penulis : Christoforus Ristianto
Editor : Inggried Dwi Wedhaswary

Related Posts

Leave a Reply