id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

Dosen & Tendik UI Terima Anugerah Diktendik Berprestasi

Universitas Indonesia > Berita > Dosen & Tendik UI Terima Anugerah Diktendik Berprestasi

Universitas Indonesia (UI) kembali menorehkan prestasi di ajang Malam Anugerah Diktendik Berprestasi tahun 2018 pada Senin (29/10/2018) di Hotel Harris Vertu, Jakarta.Pada ajang tersebut, Septelia Inawati Wanandi berhasil menorehkan prestasi sebagai Dosen Berprestasi Bidang Sains dan Teknologi.

Tidak hanya dosen, tenaga kependidikan (tendik) UI juga meraih prestasi. Luluk Tri Wulandari dari Perpustakaan UI berhasil meraih gelar sebagai Pustakawan Berprestasi, sedangkan Krisnasari Dianpratami berhasil menjadi Arsiparis Berprestasi ketiga terbaik.

Rektor UI Prof. Muhammad Anis, menyambut baik prestasi yang diraih UI ini. Ia mengatakan para dosen dan tenaga kependidikan UI adalah pendukung dan penopang utama kemajuan UI sebagai institusi pendidikan unggulan di Indonesia.

“Acara penghargaan ini sangat baik untuk memotivasi para dosen dan tendik untuk meningkatkan kapasitas diri dalam bidang pekerjaannya masing-masing,” ujar Anis. Dalam acara ini, terdapat tujuh penghargaan yang diberikan. Dua penghargaan diberikan kepada dosen, yakni dosen bidang sains dan teknologi (saintek).

Sedangkan lima penghargaan lainnya dianugerahkan kepada tenaga kependidikan, meliputi pranata laboratoriun pendidikan, pustakawan, arsiparis, pengelola keuangan, dan administrasi akademik berprestasi.

 

Related Posts

Leave a Reply