id sipp@ui.ac.id dan humas-ui@ui.ac.id +62 21 786 7222

Rayakan Natal dan Tahun Baru, KMK dan PO UI Angkat Tema Kebersamaan

Universitas Indonesia > Berita > Rayakan Natal dan Tahun Baru, KMK dan PO UI Angkat Tema Kebersamaan

Keluarga Mahasiswa Katolik Universitas Indonesia (KMK UI) dan Persekutuan Oikumene Universitas Indonesia (PO UI), dua Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) kerohanian Kristen di UI mengadakan perayaan natal yang mengedepankan kebersamaan dan persaudaraan pada tahun ini.

Dengan tema “Menjadi Individu Plural Yang Dipersatukan Dalam Damai”, KMK akan melangsungkan acara puncak perayaan natal pada 7 Januari 2018 di Pusat Studi Jepang UI.

“Kami memilih tema ini untuk perayaan natal, karena sekarang banyak kontroversi yang mengatasnamakan agama. Kita sebagai generasi muda tidak boleh tinggal diam, agama boleh berbeda, tetapi harus tetap mempertahankan Bhineka Tunggal Ika,” ungkap Madeleine, Ketua KMK.

Tema pluralisme serta kebersamaan ini diwujudkan dengan membuat sesi berbagi pengalaman antar UKM kerohanian di UI, selain sesi penampilan seni dari anggota KMK dan sesi permainan yang juga akan tetap diadakan seperti tahun-tahun lalu.

Selain itu, pada puncak acara juga akan dilakukan misa konselebran yang dipimpin oleh Romo Julius Mario Plea Lenagor dan Romo Maekus Yumartana.

Sedangkan PO UI tahun ini, akan mengadakan perayaan natal dengan tema “Find The Old Christmast”. Menurut Netta, Ketua PO UI, tema ini dipilih karena pemaknaan natal yang semakin bergeser.

“Tidak lagi memaknai natal sebagai makna kelahiran Juru Selamat yang mulia, kasih Tuhan Allah yang besar, tapi memaknai natal sekedar untuk perayaannya yang “heboh”,”  ujar Netta.

Ia berharap dengan perayaan natal tahun ini, pribadi jemaat menjadi pribadi yang lebih baik, dan mau memberikan hidup mereka untuk kemuliaan Tuhan, tidak lagi untuk diri sendiri.

Acara puncak perayaan natal PO UI diadakan pada tanggal 16 Desember di Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Gideon, Kelapa Dua Depok.

Acara puncak perayaan natal ini diisi dengan kegiatan perayaan natal pada umumnya, seperti sesi tukar kado,penyalaan lilin, penampilan pujian, serta perjamuan kudus.

 

Related Posts

Leave a Reply